Selasa, 02 Agustus 2011

Wah! Anak Sapi Berkaki 2 Lahir di Sleman

Sleman - Para peternak sapi di Dusun Kebonagung, Desa Tridadi, Kecamatan Beran, Kabupaten Sleman kaget dengan kelahiran sapi cacat yang hanya memiliki 2 kaki belakang. Meski demikian, anak sapi ini bisa hidup normal.

Sapi berkaki dua ini adalah milik Madyo Utomo yang lahir pada Kamis 28 Juli lalu. Sapi ini adalah dari jenis Simetal. Asyari, adalah salah satu peternak yang menunggui kelahiran sapi itu pada pukul 02.00 WIB dinihari.

"Saat lahir kondisinya juga sehat, kita baru tahu kalau sapi itu tidak punya kaki bagian depan setelah mau berdiri untuk menyusui induknya," kata Asyari kepada detikcom, Selasa (2/8/2011).

Menurut dia, induk sapi malang itu selalu rajin diperiksa oleh mantri dan dokter hewan. Namun, induk sapi juga tidak menunjukkan hal-hal aneh selama mengandung.

"Kami juga tidak ada firasat apa-apa bila akan mendapat sapi berkaki dua. Ini merupakan kelahiran sapi yang ke empat dari induk yang sama. Sebelumnya juga lahir normal," katanya.

Untuk menyusui pada induknya, sapi berkaki dua ini harus dibantu dengan cara digotong dan didekatkan pada induknya. Sapi tersebut minum susu induknya 2-4 kali sehari.

Saat ini, sapi tersebut menjadi tontonan warga sekitar. Beberapa orang ada yang sudah ingin membeli sapi tersebut. Namun pemilik belum berkeinginan untuk menjualnya dan akan dipelihara.

"Belum ada rencana dijual, nanti akan saya rawat dulu," kata Madyo.




Bagus Kurniawan - detikNews

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More